SAS - Sumatif Akhir Semester Genap 2024/2025

Pada hari Selasa, 10 Juni 2025 SDN 1 Patemon mengawali pelaksanaan Sumatif Akhir Semester (SAS). Suasana kelas yang tenang dan fokus tampak di setiap ruang. Di tengah kesibukan para siswa mengerjakan soal, hadir Kepala Sekolah SD Negeri 1 Patemon, Bapak Didit Purnawan Afandi, S.Pd.SD dengan senyuman yang ramah, Bapak Didit berkeliling dari satu kelas ke kelas lainnya. Beliau menyapa para siswa dengan hangat, memberikan semangat, dan memastikan bahwa pelaksanaan SAS berjalan dengan lancar. Kehadiran beliau tidak hanya sebagai pengawas, namun juga sebagai bentuk dukungan dan perhatian sekolah terhadap proses belajar dan evaluasi siswa di akhir semester ini. Beliau tampak berinteraksi sejenak dengan beberapa siswa, memberikan motivasi agar mereka dapat mengerjakan soal dengan sebaik mungkin. Kunjungan singkat ini diharapkan dapat memberikan tambahan semangat bagi para siswa dalam menyelesaikan SAS dengan hasil yang memuaskan.